JAMBI – Langkah Cecep Suryana untuk maju di Pemilihan Walikota (Pilwako) Jambi semakin mantap. Sabtu (8/6/2024).
Presidium Pena 98 ini mengikuti uji kelayakan dan kepatutan bersama PDI Perjuangan di bilangan Haji Kamil, Thehok, Kota Jambi.
Sebagai kader partai berlambang banteng, Cecep tampak optimis bisa mengantongi dukungan PDIP. Terlebih PDIP merupakan partai kader yang memiliki tugas menyiapkan calon pemimpin masa depan.
“Saya inikan kader dan hanya mendaftar di PDIP. Jika mendapatkan kepercayaan, tentu saya harus mengemban tugas itu,” ujarnya.
Terkait pasangan, Cecep mengatakan bahwa saat ini tidak ada partai yang bisa mengusung kandidat sendiri di Pilwako Jambi. Semua memerlukan koalisi agar bisa mendaftar di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Agustus mendatang.
“Sekarang inikan masih berproses, karena tidak ada partai yang bisa mengusung sendiri, masih perlu koalisi,” sebutnya.
Untuk maju di Pilwako Jambi, bagi Cecep bukan perkara nomor satu atau dua. Melainkan apa gagasan yang dibawa untuk Kota Jambi lima tahun kedepan. “Bagi saya bukan soal satu atau dua, tapi apa gagasan yang dibawa. Ini jauh lebih penting,” pungkasnya.
Seperti diketahui Cecep mengusung Jambi Festival City untuk menghidupkan ekonomi kreatif untuk menggenjot pertumbuhan ekonomi.
Discussion about this post